Timnas Indonesia U-22 Takluk 0-3 dari Mali, Indra Sjafri Temukan Sisi Positif

Minggu, 16 November 2025 - 06:11 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pelatih Timnas Indonesia U-22, Indra Sjafri. (Posnews/PSSI)

Pelatih Timnas Indonesia U-22, Indra Sjafri. (Posnews/PSSI)

BOGOR, POSNEWS.CO.ID – Skuad Garuda muda mendapat pelajaran berharga pasca kekalahan 0-3 Timnas Indonesia U-22 dari Mali U-22 di Stadion Pakansari, Bogor, Sabtu (15/11/2025) malam WIB.

Tiga gol yang bersarang ke gawang Skuad Garuda dicetak Sekou Doucoure (5′), Wilson Samake (34′), dan Moulaye Haidara (90+1′).

Meski hasilnya mengecewakan, pelatih Timnas Indonesia U-22, Indra Sjafri, menilai permainan timnya tidak terlalu buruk. Ia tetap menemukan beberapa hal positif dari kekalahan tersebut.

Tentu hasil dari gol yang terjadi membuat kami tidak puas. Tapi kami berhasil melakukan beberapa hal positif dalam pertandingan ini,” kata Indra Sjafri dalam konferensi pers usai laga.

Baca Juga :  Garuda Muda Siap Tempur, Indra Sjafri Targetkan Emas SEA Games 2025

Menurut Indra, beberapa gol yang diterima timnya sebenarnya bisa diantisipasi, terutama gol-gol yang lahir dari situasi set piece.

Ia menekankan bahwa menghadapi tim berkualitas seperti Mali, kesalahan kecil pun bisa berdampak besar.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Secara keseluruhan, tim saya tidak bermain jelek. Memang ada kesalahan yang menghasilkan gol dari set piece. Saya pikir itu bisa diatasi sebenarnya. Lawan berkualitas seperti Mali, kesalahan sedikit saja pasti berdampak buruk,” ujar Indra Sjafri.

Laga Kedua Kontra Mali

Timnas Indonesia U-22 akan kembali menghadapi Mali dalam laga uji coba kedua di Stadion Pakansari, Bogor, pada Selasa, 18 November 2025 malam WIB.

Baca Juga :  Live Timnas Indonesia U-22 vs Mali U-22 Malam Ini, Duel Panas di Pakansari

Laga uji coba ini menjadi bagian dari persiapan akhir Garuda Muda menuju SEA Games 2025 Thailand, yang akan berlangsung pada Desember 2025.

Cabor sepak bola putra dijadwalkan dimulai lebih awal, yakni pada 3 hingga 18 Desember 2025.

Sebagai juara bertahan, Timnas Indonesia U-22 tergabung dalam Grup C bersama Myanmar, Filipina, dan Singapura.

Garuda Muda menjadi salah satu tim unggulan, meski menghadapi tantangan lebih berat karena harus memainkan laga lebih banyak dibanding tim lain di grup lain. (red)

Follow WhatsApp Channel www.posnews.co.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Banjir Jakarta Makin Meluas: 30 RT Terendam, Air Tembus 90 Cm Usai Hujan Deras
Menteri Supratman, Aturan Penyadapan Bakal Disatukan dalam Satu UU Khusus
Imigrasi Amankan WZ, Buronan Penipuan Rp 2,2 Triliunan Asal China di Batam
Suporter atau Perusuh? Membedah Psikologi Massa di Stadion
Kasus Video Porno Lisa Mariana, Model Cantik Ini Kembali Diperiksa Polisi
Banjir 50 Cm Rendam Tiga Ruas Jalan Jakarta, Lalu Lintas Lumpuh
Kampung Tanah Harapan Diresmikan di Jakut, Pemprov DKI Janji Perbaiki Fasilitas Warga
Di Balik Medali Emas: Krisis Kesehatan Mental Atlet Elite

Berita Terkait

Selasa, 18 November 2025 - 17:23 WIB

Banjir Jakarta Makin Meluas: 30 RT Terendam, Air Tembus 90 Cm Usai Hujan Deras

Selasa, 18 November 2025 - 16:31 WIB

Menteri Supratman, Aturan Penyadapan Bakal Disatukan dalam Satu UU Khusus

Selasa, 18 November 2025 - 15:59 WIB

Imigrasi Amankan WZ, Buronan Penipuan Rp 2,2 Triliunan Asal China di Batam

Selasa, 18 November 2025 - 15:53 WIB

Suporter atau Perusuh? Membedah Psikologi Massa di Stadion

Selasa, 18 November 2025 - 15:35 WIB

Kasus Video Porno Lisa Mariana, Model Cantik Ini Kembali Diperiksa Polisi

Berita Terbaru