Guru Harian Lepas Ditemukan Tewas di Ruang Guru SMP Cilincing, Diduga Gantung Diri

Senin, 1 Desember 2025 - 12:17 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ilustrasi, Tewas. (Pixabay)

Ilustrasi, Tewas. (Pixabay)

JAKARTA, POSNEWS.CO.ID – Seorang guru pria harian lepas di sebuah SMP di kawasan Cilincing, Jakarta Utara, ditemukan tewas di ruang guru sekolah. 

Temuan ini membuat lingkungan sekolah geger pada Senin (1/12/2025).

Korban berinisial W (48), pertama kali ditemukan RA, petugas kebersihan, saat membuka ruang guru sekitar pukul 06.15 WIB.

Kaget melihat kondisi korban, RA langsung memanggil warga sekitar untuk memastikan kejadian tersebut.

Kanit Reskrim Polsek Cilincing AKP M Fauzan Yonnadi menjelaskan bahwa polisi telah melakukan olah TKP di Jalan Baru Gang 2 Dalam, Kelurahan Cilincing.

Baca Juga :  Motor Diizinkan Masuk Tol Saat Banjir Jakarta, Polda Metro Jaya Lakukan Rekayasa Lalu Lintas

Selain itu, polisi memeriksa sejumlah saksi, mengamankan area sekolah, dan melibatkan Tim Identifikasi Polres Metro Jakarta Utara untuk pemeriksaan awal.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Pemeriksaan sementara menunjukkan adanya tanda-tanda yang mengarah pada dugaan gantung diri. Namun penyebab pasti baru bisa dipastikan setelah autopsi,” kata AKP Fauzan, Senin (1/11/2025).

Baca Juga :  Desain yang Mengusir: Arsitektur Jahat di Ruang Publik

Polisi turut mengungkap bahwa korban datang ke sekolah pada Minggu (30/11) pukul 15.30 WIB dan tidak terlihat keluar hingga akhirnya ditemukan tak bernyawa keesokan paginya.

Saat ini, penyidik masih mendalami latar belakang dan motif sebelum peristiwa terjadi. Jenazah korban telah dibawa ke RSCM untuk keperluan autopsi.

Pihak kepolisian mengimbau masyarakat agar tidak berspekulasi dan menunggu hasil penyelidikan resmi. (red)

Follow WhatsApp Channel www.posnews.co.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Ketua Mahendra Siregar dan Pejabat Tinggi Mundur Massal di Tengah Gejolak Pasar
Tabung Pink Berisi Gas N2O di Kamar Lula Lahfah, Polisi Ungkap Bahaya Euforia Mematikan
Polresta Malang Bongkar 31 Kasus Narkoba Januari 2026, 36 Tersangka Ditangkap
Basarnas Temukan 60 Bodypack Korban Longsor Cisarua, 20 Orang Masih Dicari
Rotasi Kapolda dan Pejabat Mabes Polri, Kapolri Tegaskan Profesionalisme
Rumah Siti Nurbaya Digeledah Kejagung, Fokus Kasus Korupsi Perkebunan Sawit
Bau Sampah Mengganggu, RDF Rorotan Dihentikan Sementara oleh Pemprov DKI
Banjir 2 Meter Kepung Kebon Pala, Ditpolairud Polda Metro Jaya Evakuasi Warga

Berita Terkait

Jumat, 30 Januari 2026 - 21:23 WIB

Ketua Mahendra Siregar dan Pejabat Tinggi Mundur Massal di Tengah Gejolak Pasar

Jumat, 30 Januari 2026 - 21:05 WIB

Tabung Pink Berisi Gas N2O di Kamar Lula Lahfah, Polisi Ungkap Bahaya Euforia Mematikan

Jumat, 30 Januari 2026 - 20:50 WIB

Polresta Malang Bongkar 31 Kasus Narkoba Januari 2026, 36 Tersangka Ditangkap

Jumat, 30 Januari 2026 - 20:06 WIB

Basarnas Temukan 60 Bodypack Korban Longsor Cisarua, 20 Orang Masih Dicari

Jumat, 30 Januari 2026 - 19:49 WIB

Rotasi Kapolda dan Pejabat Mabes Polri, Kapolri Tegaskan Profesionalisme

Berita Terbaru