TANGSEL, POSNEWS.CO.ID – Kecelakaan mengerikan terjadi di perlintasan rel kereta api Serpong, Kota Tangerang Selatan. Seorang pejalan kaki bernama Neni Rohayani terpental usai tertabrak kereta yang melintas.
Insiden tersebut terjadi, pada Selasa (16/12/2025) sekitar pukul 19.30 WIB di perlintasan rel KAI Jalan H. Topik, tepat di depan Warkop Wara, Kampung Serpong RT 003 RW 001, Kelurahan Serpong, Kecamatan Serpong.
Berdasarkan keterangan saksi, korban awalnya berjalan kaki untuk mencari masker.
Namun, saat melintasi jalur rel kereta api, korban diduga dalam kondisi linglung sehingga tidak menyadari adanya kereta api yang datang dari arah Rawabuntu menuju Serpong.
Akibatnya, kereta yang melaju langsung menghantam korban hingga terpental beberapa meter dari jalur rel. Benturan keras itu membuat korban mengalami patah kaki kanan dan kiri.
Warga sekitar yang melihat kejadian tersebut langsung memberikan pertolongan. Selanjutnya, korban segera dilarikan ke Rumah Sakit Umum Tangerang Selatan untuk mendapatkan perawatan medis intensif.
Dua orang saksi, yakni Untung dan Lina, mengaku sempat berteriak memperingatkan korban. Namun, peringatan tersebut tidak terdengar karena situasi di lokasi cukup ramai.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Sementara itu, pihak kepolisian dari Sektor Serpong langsung turun ke lokasi untuk melakukan penanganan dan pengamanan tempat kejadian perkara (TKP).
Polisi juga mengumpulkan keterangan saksi guna memastikan kronologi kejadian.
Polisi mengimbau masyarakat agar lebih waspada saat melintasi perlintasan kereta api, terutama pada malam hari, demi menghindari kecelakaan serupa yang bisa berakibat fatal. (red)





















