Usai Dibungkam Zambia, Timnas U-17 Siap Tempur Lawan Brasil β€” Nova: Jangan Minder

Rabu, 5 November 2025 - 08:14 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Aksi Fadly Alberto pada laga Timnas Indonesia U-17 vs Zambia U-17 Grup H Piala Dunia 2025. (Timnas Indonesia)

Aksi Fadly Alberto pada laga Timnas Indonesia U-17 vs Zambia U-17 Grup H Piala Dunia 2025. (Timnas Indonesia)

DOHA, POSNEWS.CO.ID β€” Peluang Timnas Indonesia U-17 semakin berat untuk lolos dari grup di Piala Dunia U-17 2025 Qatar, setelah kalah dilaga perdana melawan Zambia.

Pelatih Timnas Indonesia U-17, Nova Arianto, blak-blakan soal kekalahan 1-3 dari Zambia U-17 pada laga perdana Grup H Piala Dunia U-17 2025.

Menurutnya, beda determinasi antara babak pertama dan kedua membuat Garuda Muda kecolongan.

β€œAda perbedaan permainan di babak pertama dan kedua. Di babak kedua pemain lebih determinatif dan menciptakan banyak peluang. Ini yang harus diperbaiki jelang lawan Brasil,” tegas Nova, Selasa (4/11/2025) malam.

Baca Juga :  Banjir Kepung Kota Bekasi, 17 Titik di 9 Kecamatan Terendam hingga 1,5 Meter

Timnas Indonesia U-17 sebenarnya start meyakinkan. Zahaby Gholy membuka gol cepat pada menit ke-12.

Namun, fokus hilang dan petaka datang. Zambia mengamuk tujuh menit lewat brace Abel Nyirongo (35’, 37’) dan gol Lukonde Mwale (41’).

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Nova mengaku kecewa dengan hasil, namun memuji kerja keras pemain. β€œKami tidak dapat poin, tapi saya apresiasi pemain yang bekerja keras,” katanya.

Meski begitu, ia memberi pesan tegas: jangan takut.Β β€œIni level Piala Dunia. Kalau tidak berani dan takut, situasinya akan sulit,” ujar eks asisten pelatih Timnas senior itu.

Baca Juga :  Pramono Anung Yakin Garuda Bungkam Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Kini Garuda Muda menggeser fokus penuh ke partai berat kontra Brasil U-17, Jumat (7/11/2025) pukul 22.45 WIB. Ancaman nyata menanti, sebab Brasil baru saja melumat Honduras 7-0!

Di klasemen sementara, Indonesia menempati peringkat ketiga Grup H dengan 0 poin. Zambia berada di posisi kedua (3 poin) dan Brasil memimpin klasemen.

Harapan publik jelas: Garuda Muda harus tampil berani dan ganas demi peluang lolos. (red)

Follow WhatsApp Channel www.posnews.co.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Ketua Mahendra Siregar dan Pejabat Tinggi Mundur Massal di Tengah Gejolak Pasar
Tabung Pink Berisi Gas N2O di Kamar Lula Lahfah, Polisi Ungkap Bahaya Euforia Mematikan
Polresta Malang Bongkar 31 Kasus Narkoba Januari 2026, 36 Tersangka Ditangkap
Basarnas Temukan 60 Bodypack Korban Longsor Cisarua, 20 Orang Masih Dicari
Rotasi Kapolda dan Pejabat Mabes Polri, Kapolri Tegaskan Profesionalisme
Rumah Siti Nurbaya Digeledah Kejagung, Fokus Kasus Korupsi Perkebunan Sawit
Bau Sampah Mengganggu, RDF Rorotan Dihentikan Sementara oleh Pemprov DKI
Banjir 2 Meter Kepung Kebon Pala, Ditpolairud Polda Metro Jaya Evakuasi Warga

Berita Terkait

Jumat, 30 Januari 2026 - 21:23 WIB

Ketua Mahendra Siregar dan Pejabat Tinggi Mundur Massal di Tengah Gejolak Pasar

Jumat, 30 Januari 2026 - 21:05 WIB

Tabung Pink Berisi Gas N2O di Kamar Lula Lahfah, Polisi Ungkap Bahaya Euforia Mematikan

Jumat, 30 Januari 2026 - 20:50 WIB

Polresta Malang Bongkar 31 Kasus Narkoba Januari 2026, 36 Tersangka Ditangkap

Jumat, 30 Januari 2026 - 20:06 WIB

Basarnas Temukan 60 Bodypack Korban Longsor Cisarua, 20 Orang Masih Dicari

Jumat, 30 Januari 2026 - 19:49 WIB

Rotasi Kapolda dan Pejabat Mabes Polri, Kapolri Tegaskan Profesionalisme

Berita Terbaru