DPRD DKI Dukung RDF Plant Rorotan, Target Kurangi 2.500 Ton Sampah per Hari

Jumat, 26 September 2025 - 21:03 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

RDF Plant Rorotan Jakarta Utara sebagai solusi pengelolaan sampah ibu kota. Dok: Kominfo DKI JKT

RDF Plant Rorotan Jakarta Utara sebagai solusi pengelolaan sampah ibu kota. Dok: Kominfo DKI JKT

JAKARTA, POSNEWS.CO.ID – Komisi D DPRD DKI Jakarta mendukung penuh pengoperasian RDF Plant Rorotan Jakarta Utara. Fasilitas modern ini diyakini jadi solusi efektif mengurangi gunungan sampah di ibu kota.

“RDF ini sangat penting untuk mengatasi persoalan sampah Jakarta,” tegas Ketua Komisi D DPRD DKI, Yuke Yurike, Jumat (26/9/2025).

Meski begitu, ia mengingatkan uji coba harus dijalankan hati-hati agar tidak menimbulkan keluhan warga sekitar.

Saat ini RDF Plant Rorotan masih dalam tahap uji coba bertahap dengan target kapasitas 2.500 ton per hari. Proses pengolahan difokuskan pada sampah kering untuk meminimalisasi gangguan, terutama bau menyengat.

Baca Juga :  Polda Metro Jaya Gelar Patroli Malam Ini, 134 Personel Dikerahkan Jaga Keamanan Jakarta

“Uji coba dilakukan sedikit demi sedikit. Harapannya saat beroperasi penuh, tidak ada keluhan dari warga,” jelas Yuke.

Komisi D DPRD DKI juga terus memantau perkembangan RDF Plant lewat komunikasi intens dengan dinas terkait. Bahkan, DPRD berencana meninjau langsung ke lokasi sebelum fasilitas resmi beroperasi.

“Intinya, kami ingin memastikan tidak ada masalah lingkungan. Kalau bau dan gangguan bisa diatasi, masyarakat pasti menerima. Apalagi RDF ini mampu mengurangi hingga 2.500 ton sampah per hari. Itu sangat signifikan menekan timbunan di TPST Bantargebang,” tegasnya.

Yuke memastikan DPRD tetap mendukung penuh program strategis Pemprov DKI untuk mengatasi masalah sampah. Namun, ia menekankan pelaksanaannya harus memperhatikan kenyamanan warga.

“Mudah-mudahan tidak ada masalah. Karena tujuan kita menyelesaikan masalah, bukan menambah masalah,” tandas Yuke. (red)

Follow WhatsApp Channel www.posnews.co.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Prajurit Marinir Praka Mar Zaenal Gugur, TNI AL Usulkan Kenaikan Pangkat
Update Ponpes Al Khoziny Sidoarjo, 39 Korban Meninggal 104 Selamat
Maling Motor di Tangerang Keok Dihajar Massa, Kepala Robek Wajah Bonyok
Makan Siang Politik, Jokowi dan Prabowo Bahas Arah Bangsa di Kertanegara
Dua Warga Terluka dan Rumah Rusak di Periuk Akibat Ledakan Tabung Gas
Alex Marquez Amankan Posisi Kedua Klasemen MotoGP 2025 di Mandalika
Anggota Polri Dibacok Geng Motor Saat Cegah Tawuran di Kota Bogor
Komplotan Bersenjata Celurit Rampas Motor Pedagang di Bekasi Timur

Berita Terkait

Minggu, 5 Oktober 2025 - 20:01 WIB

Prajurit Marinir Praka Mar Zaenal Gugur, TNI AL Usulkan Kenaikan Pangkat

Minggu, 5 Oktober 2025 - 19:28 WIB

Update Ponpes Al Khoziny Sidoarjo, 39 Korban Meninggal 104 Selamat

Minggu, 5 Oktober 2025 - 18:07 WIB

Maling Motor di Tangerang Keok Dihajar Massa, Kepala Robek Wajah Bonyok

Minggu, 5 Oktober 2025 - 17:52 WIB

Makan Siang Politik, Jokowi dan Prabowo Bahas Arah Bangsa di Kertanegara

Minggu, 5 Oktober 2025 - 17:39 WIB

Dua Warga Terluka dan Rumah Rusak di Periuk Akibat Ledakan Tabung Gas

Berita Terbaru