BMKG Prediksi Cuaca Jabodetabek dan Indonesia 8–10 September 2025, Waspada Hujan Lebat

Senin, 8 September 2025 - 07:37 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ilustrasi, Air hujan. (Ist)

Ilustrasi, Air hujan. (Ist)

JAKARTA, POSNEWS.CO.ID – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprediksi cuaca Bogor dan sekitarnya, Senin (8/9/2025), cerah hingga berawan sejak pagi. Namun, menjelang siang, hujan ringan diperkirakan mengguyur sebagian wilayah Kabupaten dan Kota Bogor.

Siang hingga sore, cuaca umumnya cerah berawan. Warga Jakarta Timur, Jakarta Selatan, Kabupaten Tangerang, dan Kota Bogor diminta waspada hujan ringan. Sementara itu, Kabupaten Bogor berpotensi mengalami hujan sedang hingga lebat.

Suhu udara di Kota dan Kabupaten Bogor diperkirakan 20–28°C, sementara wilayah lain 24–33°C. Kelembapan udara berada di kisaran 56–90%. BMKG mengingatkan masyarakat untuk waspada hujan disertai kilat, petir, dan angin kencang pada siang hingga malam hari, khususnya di Kabupaten Bogor.

Baca Juga :  Jakarta Siapkan Operasi Modifikasi Cuaca 5–10 November 2025 untuk Cegah Banjir Besar

Selain itu, BMKG memperkirakan hujan ringan hingga lebat akan melanda sejumlah wilayah Indonesia pada 8–10 September 2025. Hujan lebat berpotensi terjadi di Jawa Barat, Sulawesi Selatan, Maluku Utara, Maluku, Papua Pegunungan, dan Papua Selatan pada 8–9 September.

Kemudian, pada 9–10 September, hujan lebat diperkirakan mengguyur Banten, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Kalimantan Timur, Sulawesi Selatan, Papua Pegunungan, dan Papua Selatan.

Prakiraan Cuaca BMKG 8–9 September 2025 (07.00 WIB):

  • Hujan Ringan: DI Yogyakarta.

    ADVERTISEMENT

    ads

    SCROLL TO RESUME CONTENT

  • Hujan Sedang: Aceh, Sumut, Sumbar, Riau, Jambi, Kepri, Babel, Sumsel, Bengkulu, Lampung, Banten, Jateng, Jatim, Bali, NTB, NTT, Kalbar, Kalteng, Kalsel, Kaltim, Kaltara, Sulut, Gorontalo, Sulteng, Sulbar, Sultra, Papua Barat, Papua, Papua Barat Daya, Papua Tengah.

  • Hujan Lebat: Jabar, Sulsel, Malut, Maluku, Papua Pegunungan, Papua Selatan.

Baca Juga :  Prakiraan Cuaca Jakarta dan Jabodetabek Hari Ini: Hujan Ringan hingga Sedang

Prakiraan Cuaca BMKG 9–10 September 2025 (07.00 WIB):

  • Hujan Ringan: Kepulauan Riau

  • Hujan Sedang: Aceh, Sumut, Sumbar, Riau, Jambi, Babel, Sumsel, Bengkulu, Lampung, DIY, Bali, NTB, NTT, Kalbar, Kalteng, Kalsel, Kaltara, Sulut, Gorontalo, Sulteng, Sulbar, Sultra, Malut, Maluku, Papua Barat, Papua, Papua Barat Daya, Papua Tengah.

  • Hujan Lebat: Banten, Jabar, Jateng, Jatim, Kaltim, Sulsel, Papua Pegunungan, Papua Selatan. (red)

Follow WhatsApp Channel www.posnews.co.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Menteri Supratman, Aturan Penyadapan Bakal Disatukan dalam Satu UU Khusus
Imigrasi Amankan WZ, Buronan Penipuan Rp 2,2 Triliunan Asal China di Batam
DPR Sahkan RUU KUHAP: Perkuat Hak Tersangka dan Keadilan Restoratif
ABH Pelaku Ledakan SMAN 72 Masih Lemas, Polisi Tunggu Pulih Sebelum Diperiksa
MK Larang Anggota Polri Aktif Duduki Jabatan Sipil, KPK Sedang Analisis Dampaknya
Polri Ungkap 300 Anggota Duduki Jabatan Strategis, 4.132 Lainnya Isi Posisi Pendukung
Kapolri dan Menhub Matangkan Pengamanan Nataru 2026, Bahas Jalur Padat hingga Cuaca Ekstrem
Polri Gerak Cepat Bentuk Tim Pokja Usai Putusan MK Soal Penugasan Jabatan Sipil

Berita Terkait

Selasa, 18 November 2025 - 16:31 WIB

Menteri Supratman, Aturan Penyadapan Bakal Disatukan dalam Satu UU Khusus

Selasa, 18 November 2025 - 15:59 WIB

Imigrasi Amankan WZ, Buronan Penipuan Rp 2,2 Triliunan Asal China di Batam

Selasa, 18 November 2025 - 13:02 WIB

DPR Sahkan RUU KUHAP: Perkuat Hak Tersangka dan Keadilan Restoratif

Selasa, 18 November 2025 - 09:57 WIB

ABH Pelaku Ledakan SMAN 72 Masih Lemas, Polisi Tunggu Pulih Sebelum Diperiksa

Selasa, 18 November 2025 - 08:19 WIB

MK Larang Anggota Polri Aktif Duduki Jabatan Sipil, KPK Sedang Analisis Dampaknya

Berita Terbaru

Ilustrasi, LeBron James dan CR7 masih mendominasi di usia 40-an. Rahasianya bukan hanya latihan keras, tapi sains pemulihan (recovery) yang ekstrem. Dok: Istimewa.

SPORT

Rahasia Panjang Umur Karier LeBron James dan CR7

Selasa, 18 Nov 2025 - 19:26 WIB