JAKARTA, POSNEWS.CO.ID – Api ganas membakar permukiman padat di Gang Langgar RT 10/RW 6, Tangki, Taman Sari, Jakarta Barat, Minggu (28/9/2025).
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta mencatat enam orang luka ringan dan 225 jiwa harus mengungsi ke posko darurat.
Operasi pemadaman berlangsung dramatis. Api yang berkobar sejak pukul 10.04 WIB baru bisa dipadamkan total pukul 23.09 WIB.
Sebanyak 21 KK atau 49 jiwa mengungsi di Masjid Al Muhajirin, sementara 44 KK atau 176 jiwa mengungsi di Kantor Kelurahan Tangki.
Kapusdatin BPBD DKI, M Yohan, memastikan kerugian akibat kebakaran mencapai Rp28,3 miliar. Bantuan darurat langsung digelontorkan, mulai dari 200 dus air mineral, 200 paket sandang, hingga 200 paket kebutuhan anak (kidsware).
“Enam korban luka ringan sudah ditangani, sementara bantuan logistik terus disalurkan,” tegasnya, Senin (29/9/2025).
BPBD menduga, kebakaran dipicu korsleting listrik. Si jago merah melahap ratusan rumah semi permanen hingga ribuan jiwa terdampak.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Rinciannya, di RT 2 dan RT 3 RW 5 sebanyak 5 KK atau 12 jiwa selamat, sedangkan di RT 3 sampai RT 9 RW 6 sebanyak 316 KK atau 1.256 jiwa selamat.
Kawasan padat penduduk, angin kencang, dan bangunan semi permanen membuat api merambat cepat. Ribuan warga kini kehilangan tempat tinggal, sementara aparat gabungan terus berjibaku mendirikan posko pengungsian serta menyalurkan bantuan bagi korban. (red)





















