Dispora DKI Jakarta Gelar Lomba Karya Ilmiah Pemuda 2025, Perkuat Ekosistem Penelitian

Rabu, 27 Agustus 2025 - 10:53 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Peserta Lomba Karya Ilmiah Pemuda 2025 memperlihatkan karya penelitian di bidang IPA, IPS, dan Teknologi. (Dok-Diskominfo DKI JKT)

Peserta Lomba Karya Ilmiah Pemuda 2025 memperlihatkan karya penelitian di bidang IPA, IPS, dan Teknologi. (Dok-Diskominfo DKI JKT)

JAKARTA – Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) DKI Jakarta menggelar Lomba Karya Ilmiah Pemuda (KIP) Tingkat Provinsi 2025 pada 26–28 Agustus di BW Hotel Kemayoran, Jakarta Pusat. Ajang ini menjadi wadah generasi muda untuk berkreasi, melatih keterampilan penelitian, sekaligus memperkuat ekosistem penelitian.

Sebanyak 190 peserta ambil bagian. Mereka merupakan juara 1–3 dari lomba tingkat kota/kabupaten. Peserta terbagi dalam kategori Pelajar dan Mahasiswa, baik individu maupun kelompok, dengan bidang lomba IPA, IPS, dan Teknologi.

Baca Juga :  PBNU Tutup Konflik Internal, Kepemimpinan Hasil Muktamar Tak Bisa Diganggu

Dispora DKI menegaskan lomba ini bertujuan menumbuhkan minat ilmiah, meningkatkan literasi, serta melahirkan generasi kompetitif. Kepala Dispora DKI, Andri Yansyah, menyebut KIP sebagai wadah penting untuk melatih sikap ilmiah, berpikir kritis, dan menghadirkan karya kreatif.

Baca Juga :  BMKG Update Cuaca Jabodetabek, Hujan Ringan Hingga Sedang - Waspada Angin Kencang

“Ajang ini tidak hanya menghasilkan karya terbaik, tetapi juga memperkuat ekosistem penelitian pemuda Jakarta,” ujar Andri, Rabu (27/8).

Ia menambahkan, lomba ini membekali peserta dengan analisis masalah, kemampuan penelitian faktual, hingga literasi ilmiah. “Kami berharap pemuda mampu menghadirkan solusi aplikatif dan menjadi agen perubahan bagi masyarakat,” tandasnya. (red)

Follow WhatsApp Channel www.posnews.co.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Ketua Mahendra Siregar dan Pejabat Tinggi Mundur Massal di Tengah Gejolak Pasar
Tabung Pink Berisi Gas N2O di Kamar Lula Lahfah, Polisi Ungkap Bahaya Euforia Mematikan
Polresta Malang Bongkar 31 Kasus Narkoba Januari 2026, 36 Tersangka Ditangkap
Basarnas Temukan 60 Bodypack Korban Longsor Cisarua, 20 Orang Masih Dicari
Rotasi Kapolda dan Pejabat Mabes Polri, Kapolri Tegaskan Profesionalisme
Rumah Siti Nurbaya Digeledah Kejagung, Fokus Kasus Korupsi Perkebunan Sawit
Bau Sampah Mengganggu, RDF Rorotan Dihentikan Sementara oleh Pemprov DKI
Banjir 2 Meter Kepung Kebon Pala, Ditpolairud Polda Metro Jaya Evakuasi Warga

Berita Terkait

Jumat, 30 Januari 2026 - 21:23 WIB

Ketua Mahendra Siregar dan Pejabat Tinggi Mundur Massal di Tengah Gejolak Pasar

Jumat, 30 Januari 2026 - 21:05 WIB

Tabung Pink Berisi Gas N2O di Kamar Lula Lahfah, Polisi Ungkap Bahaya Euforia Mematikan

Jumat, 30 Januari 2026 - 20:50 WIB

Polresta Malang Bongkar 31 Kasus Narkoba Januari 2026, 36 Tersangka Ditangkap

Jumat, 30 Januari 2026 - 20:06 WIB

Basarnas Temukan 60 Bodypack Korban Longsor Cisarua, 20 Orang Masih Dicari

Jumat, 30 Januari 2026 - 19:49 WIB

Rotasi Kapolda dan Pejabat Mabes Polri, Kapolri Tegaskan Profesionalisme

Berita Terbaru