Prabowo Jenguk Korban Kecelakaan Mobil MBG di Cilincing, Janji Kirim Bubur Ayam

Selasa, 16 Desember 2025 - 20:12 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Presiden Prabowo Subianto menjenguk korban kecelakaan mobil Makan Bergizi Gratis di RSUD Koja, Jakarta Utara. (Posnews/Setpres)

Presiden Prabowo Subianto menjenguk korban kecelakaan mobil Makan Bergizi Gratis di RSUD Koja, Jakarta Utara. (Posnews/Setpres)

JAKARTA, POSNEWS.CO.ID – Presiden Prabowo Subianto menunjukkan empati langsung kepada korban kecelakaan mobil Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) bermuatan Makan Bergizi Gratis (MBG) di SDN Kalibaru 01, Cilincing, Jakarta Utara.

Saat menjenguk pasien anak di RSUD Koja, Selasa (16/12/2025), Prabowo bahkan berjanji akan mengirimkan bubur ayam untuk sang bocah korban kecelakaan.

Awalnya, Prabowo sempat menawarkan ayam goreng sebagai bentuk perhatian. Namun, setelah perawat menjelaskan kondisi gigi pasien belum memungkinkan mengunyah, Presiden langsung mengubah pilihannya.

“Kalau begitu bubur ayam saja. Bubur ayam boleh, ya,” ucap Prabowo spontan di hadapan pasien dan tenaga medis.

Tak hanya itu, Prabowo juga memanjatkan doa agar sang anak segera pulih dan tumbuh menjadi pribadi yang kuat. Presiden tampak menepuk pelan punggung pasien sambil memberi semangat.

“Cepat sembuh, ya. Sehat terus dan jadi anak yang berani,” ujar Prabowo.

Baca Juga :  Polri dan Bulog Luncurkan Gerakan Pangan Murah Serentak, Targetkan Harga Beras Sesuai HET

Selanjutnya, Presiden turut menjenguk dua pasien lain, salah satunya seorang guru SDN Kalibaru 01 yang baru menjalani operasi pada Senin (15/12/2025).

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Guru tersebut menyampaikan terima kasih atas kunjungan langsung Presiden.

Menanggapi hal itu, Prabowo berharap sang guru segera pulih dan bisa kembali beraktivitas seperti biasa.
“Saya yang berterima kasih. Semoga cepat sembuh,” kata Prabowo.

Dalam kunjungan tersebut, Prabowo didampingi Kepala Badan Gizi Nasional (BGN) Dadan Hindayana. Peninjauan langsung ini dilakukan untuk memastikan penanganan medis berjalan optimal sekaligus menegaskan kehadiran negara bagi korban insiden MBG.

Tiga Siswa Masih Jalani Perawatan Intensif

Sementara itu, RSUD Koja mencatat total sembilan korban sempat dirawat akibat kecelakaan mobil MBG. Enam pasien telah diperbolehkan pulang, sedangkan tiga lainnya masih menjalani perawatan intensif dengan pengawasan ketat tim medis.

Baca Juga :  BPBD DKI Catat 12 RT dan 17 Jalan Terendam Banjir Jakarta, Warga Diminta Waspada

Adapun pasien yang dikunjungi Presiden yakni Fillio, siswa yang dirawat di Pediatric Intensive Care Unit (PICU) pascaoperasi rekonstruksi wajah.

Selain itu, Prabowo juga menyapa Maryono, guru yang menjalani perawatan akibat patah kaki, serta Werren, siswa yang kondisinya dilaporkan terus membaik.

Dari tim dokter, Presiden menerima laporan langsung terkait kondisi terkini para korban dan langkah medis lanjutan. Saat menyapa Fillio, Prabowo memberikan dorongan moral dengan penuh kehangatan.

“Cepat sembuh, ya. Nanti bisa makan lagi. Kamu anak hebat dan berani,” ucapnya.

Kepada Werren, Presiden juga menyampaikan pesan motivasi agar tetap semangat belajar. “Belajar yang baik, ya. Nanti bisa jaga nenek,” kata Prabowo.

Kunjungan ini menegaskan komitmen Presiden Prabowo Subianto untuk hadir langsung di tengah masyarakat, memastikan para korban mendapatkan perawatan terbaik hingga pulih dan kembali beraktivitas normal. (red)

Follow WhatsApp Channel www.posnews.co.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Rumah Siti Nurbaya Digeledah Kejagung, Fokus Kasus Korupsi Perkebunan Sawit
Bau Sampah Mengganggu, RDF Rorotan Dihentikan Sementara oleh Pemprov DKI
Banjir 2 Meter Kepung Kebon Pala, Ditpolairud Polda Metro Jaya Evakuasi Warga
Ke Mana Perginya Kanguru 3 Meter dan Kadal Sebesar Gajah?
Pengacara Pastikan Yaqut Cholil Qoumas Hadiri Pemeriksaan KPK Hari Ini
Rumah Mewah di Jaksel Terbakar, Lansia 60 Tahun Tewas Terjebak Api
Migran Bayar Mahal Demi Kecap dari Kampung Halaman?
Perlombaan Baru Miliarder Menuju Nol Gravitasi dan Koloni Mars

Berita Terkait

Jumat, 30 Januari 2026 - 18:15 WIB

Rumah Siti Nurbaya Digeledah Kejagung, Fokus Kasus Korupsi Perkebunan Sawit

Jumat, 30 Januari 2026 - 17:47 WIB

Bau Sampah Mengganggu, RDF Rorotan Dihentikan Sementara oleh Pemprov DKI

Jumat, 30 Januari 2026 - 14:04 WIB

Banjir 2 Meter Kepung Kebon Pala, Ditpolairud Polda Metro Jaya Evakuasi Warga

Jumat, 30 Januari 2026 - 13:17 WIB

Ke Mana Perginya Kanguru 3 Meter dan Kadal Sebesar Gajah?

Jumat, 30 Januari 2026 - 12:58 WIB

Pengacara Pastikan Yaqut Cholil Qoumas Hadiri Pemeriksaan KPK Hari Ini

Berita Terbaru

Ilustrasi, Australia pernah menjadi

INTERNASIONAL

Ke Mana Perginya Kanguru 3 Meter dan Kadal Sebesar Gajah?

Jumat, 30 Jan 2026 - 13:17 WIB