Motor Mahasiswi Dirampas Pemeras Berjumlah Empat Orang di Tangsel

Rabu, 24 September 2025 - 13:29 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ilustrasi, Sepeda Motor Dirampas. Dok: Istimewa

Ilustrasi, Sepeda Motor Dirampas. Dok: Istimewa

TANGERANG, POSNEWS.CO.ID – Aksi pemerasan terjadi di Jl. Raya Serpong Km 7, Kecamatan Serpong Utara, Kota Tangerang Selatan, Selasa, 23 September 2025, sekitar pukul 05.40 WIB.

Pelaku berjumlah empat orang yang mengendarai dua sepeda motor dan merampas satu unit Honda H1b02n41l1 A/T warna merah hitam milik Liani Windiastuti senilai Rp19 juta.

Kejadian bermula ketika anak korban, M. Rafaell H.P., mengendarai motor tersebut menuju kampus. Setibanya di lokasi kejadian, pelaku menghentikan laju kendaraan dan mengklaim motor belum dibayar cicilan.

Baca Juga :  Kapolri: Polri Distribusikan 310,25 Ton Beras SPHP di Empat Polda untuk Stabilkan Harga Pangan

Meski Rafaell menunjukkan bahwa motor telah dibayar tunai dan dilengkapi BPKB, pelaku tetap menuntut STNK motor. Setelah menerima STNK, pelaku mengancam korban dan langsung membawa motor, meninggalkan Rafaell di lokasi.

“Anak saya ketakutan dan motor langsung dibawa oleh pelaku,” ujar Liani Windiastuti, Rabu (24/9/2025).

Penanganan Polisi

Kasus ini kini ditangani Satuan Reserse (Restro) Polres Tangerang Selatan. Polisi sedang menyelidiki identitas pelaku serta kronologi lebih lanjut untuk menindak tegas para pelaku pemerasan.

Polisi mengimbau masyarakat agar tetap waspada terhadap aksi pemerasan di jalan raya. Warga diingatkan untuk tidak menyerahkan dokumen penting atau kendaraan kepada pihak yang tidak jelas dan segera melapor bila menghadapi situasi serupa. (red)

Follow WhatsApp Channel www.posnews.co.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Joget di Kafe Kemayoran Berujung Maut, Satpam Tewas Dibacok 7 Pemuda Mabuk
TikTok Tetap Bisa Digunakan Meski Izin TDPSE Dibekukan Pemerintah
Polda Metro Jaya Siapkan Kantong Parkir Khusus di HUT ke-80 TNI di Monas
DPD RI Lepas Kontingen Setjen ke Pornas Korpri XVII 2025 Palembang
Update Tragedi Ponpes Al-Khoziny, 14 Meninggal, 49 Santri Masih Dicari
BMKG Prediksi Hujan Ringan Guyur Jakarta dan Sekitarnya Sabtu Ini
Pemprov DKI Tebus Ijazah 1.238 Siswa Senilai Rp4,13 Miliar, Kesempatan Kerja Terbuka
Tragedi Ponpes Al Khoziny Sidoarjo, Korban Tewas Bertambah Jadi 13 Orang

Berita Terkait

Sabtu, 4 Oktober 2025 - 08:26 WIB

Joget di Kafe Kemayoran Berujung Maut, Satpam Tewas Dibacok 7 Pemuda Mabuk

Sabtu, 4 Oktober 2025 - 08:09 WIB

TikTok Tetap Bisa Digunakan Meski Izin TDPSE Dibekukan Pemerintah

Sabtu, 4 Oktober 2025 - 07:21 WIB

Polda Metro Jaya Siapkan Kantong Parkir Khusus di HUT ke-80 TNI di Monas

Sabtu, 4 Oktober 2025 - 07:05 WIB

DPD RI Lepas Kontingen Setjen ke Pornas Korpri XVII 2025 Palembang

Sabtu, 4 Oktober 2025 - 06:48 WIB

Update Tragedi Ponpes Al-Khoziny, 14 Meninggal, 49 Santri Masih Dicari

Berita Terbaru